Harga Honda Vario 150 eSP 150cc

Harga Honda Vario 150 eSP 150cc. 22 hari tahun 2014 telah ditinggalkan. Di awal tahun 2015 ini, Vario 150 eSP yang merupakan produk terbaru Honda Indonesia PT Astra Honda Motor yang diluncurkan pada tanggal 14 Januari 2015. Peluncuran sepeda motor terbaru Honda Indonesia ini tentunya di desain sedemikian rupa dengan segala performanya.

Honda Vario 150 eSP merupakan sepeda motor skutik pertama yang memiliki kapasitas mesin 150cc yang diproduksi di Indonesia. Sebuah motor skutik kelas premium yang didukung dengan desain mewah. Berbagai teknologi canggih pun disematkan pada Vario 150 eSP, misalnya saja Answer Back System, Dual Keen Eyes LED Headlight ‎dan ban tubeless. Honda Vario 150 eSP ini memiliki performa yang jauh lebih dibanding dengan motor skutik lain yang ada di Indonesia.

Pada jarak 0-200m, Dalam waktu 11,9 detik Vario 150 eSP mampu top speed 102 km/jam, dengan konsumsi bahan bakar teririt di kelasnya sebesar 52,9 km/liter dengan mengaktifan fitur Idling Stop System (metode ECE R40), seperti yang telah di sertakan sebelumnya pada Vario 125. 

Fitur baru Honda Vario 150 eSP

1. Answer Back system
Dengan mengaktifkan fitur canggih Answer Back system anda akan lebih mudah mengetahui di mana letak sepeda motor anda ketika terparkir bersama ratusan motor lainnya. Untuk menggunakan Answer Back systemcukup dengan menekan remote, maka Vario eSP anda akan segera memberikan respon suara dan lampu sein menyala.

2. Dual Keen Eyes Headlight
Selain itu, motor ini dibekali dengan lampu Dual Keen Eyes Headlight dengan LED yang tentunya memiliki daya terang yang lebih ketika anda bersepeda motor di malam hari.

3. Side Stand Switch
Merupakan standar samping otomatis yang mendukung keamanan anda ketika berkendara dan berhenti bersama anak-anak. Biasanya anak akan seenaknya menekan tombol Start dan menarik gas ketika dia masih di atas motor. Nah, dengan Side Stand Switch maka ketika standar pada posisi turun mesin tidak akan menyala. Dengan demikian keamanan anda bersama keluarga semakin terjaga.

4. Brake Lock
Merupakan fitur yang dapat mencegah sepeda motor anda loncat saat dinyalakan dan tetap dalam kondisi diam ketika anda berhenti di sebuah tanjakan.

Spesifikasi Honda Vario 150 eSP 150cc
Untuk melihat secara rinci Spesifikasi Honda Vario 150 eSP 150cc sebagai berikut :

DIMENSI
Dimensi (P x L x T) : 1,921 x 683 x 1,096 mm
Jarak sumbu Roda : 1,280 mm
Jarak terendah ke tanah : 135 mm
Berat kosong : 109 kg

RANGKA
Rangka : Tulang punggung
Suspensi depan : Teleskopik
Suspensi belakang : Lengan ayun dengan shockbreaker tunggal
Ukuran Ban depan : 80/90 – 14 M/C 40P (Tanpa ban dalam)
Ukuran Ban Belakang : 90/90 – 14 M/C 46P (Tanpa ban dalam)
Rem depan : Cakram hidrolik dengan piston tunggal
Rem belakang : Tromol
Sistem Pengereman : Combi Brake System (CBS)

MESIN
Tipe mesin : 4 langkah, SOHC
Sistem pendinginan : Pendinginan dengan cairan
Diameter x langkah : 57,3 x 57,9 mm
Volume langkah : 149,3 cc
Perbandingan kompresi : 10,6 : 1
Daya maksimum : 9,3 kW / 8500 rpm
Torsi maksimum : 12,8 N.m / 5000 rpm
Kopling : Otomatis, sentrifugal, tipe kering
Starter : Pedal & Elektrik
Busi : ND U27EPR-9, NGK CPR9EA-9
Sistem Bahan Bakar : Injeksi (PGM-FI) 

KAPASITAS
Kapasitas tangki bahan bakar : 5.5 liter bahan bakar
Kapasitas Minyak Pelumas Mesin : 0,8 liter pada penggantian periodik
Transmisi : Otomatis, V-Matic

KELISTRIKAN
Baterai : 12 V – 5 Ah (tipe MF)
Sistem pengapian : Full transisterize, Baterai

PERFORMA
Akselerasi 0 - 200 m : 11.94 detik (menggunakan alat ukur performa)
Kecepatan Maksimal: 102 km/h (menggunakan alat ukur performa)
Konsumsi Bahan Bakar : Hingga 52.9 km / liter (metode ECE R40, dengan Idling Stop System)
Ingin tahu lebih banyak bagaimana tampilan Vario terbaru produk Honda ini? Silahkan lihat di 5 warna Vario 150 eSP 150cc

Harga Honda Vario 150 eSP 150cc

Honda Vario 150 eSP 150cc hadir dalam 5 warna menawan dan 2 harga pilihan, 2 warna untuk Exclusive Type, dan 3 warna untuk Sporty Type, selengkapnya sebagai berikut :
1. Vario 150 eSP Exclusive Type
- Exclusive Matte Black, dan
- Exclusive Pearl White.
Vario 150 eSP Exclusive dibandrol dengan harga Rp 20.050.000

2. Vario 150 eSP Sporty Type
- Bionic Red
- Sonic White Blue, dan
- Titanium Black
Vario 150 eSP Sporty dibandrol dengan harga Rp 19.900.000 Harga tersebut di atas berlaku di JABODETABEK, yang berlaku mulai 20 Januari 2015. Untuk wilayah lain pastinya ada perbedaan. Segera kunjungi dealer resmi Honda terdekat untuk mendapatkan informasi selengkapnya.

Lengkapi pencarian informasi anda dengan melihat 38 jenis harga sepeda motor Honda di Jabodetabek tahun 2015 Demikian yang dapat kami sampaikan mengenai Honda Vario 150 eSP 150cc, semoga menjadikan kabar yang bermanfaat bagi para pencari informasi Harga Motor Honda. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara cepat mencari kata di sebuah artikel blog

SPECIAL EFFECTS ANIMATION

Pembelajaran siswa berbasis online