Postingan

Menampilkan postingan dengan label Gamelan

Saron Gamelan Jawa

Gambar
Saron adalah salah satu alat musik tradisional gamelan Jawa pentatonis yang biasa juga disebut balungan. Alat musik gamelan ini termasuk dalam keluarga balungan tengah. Mengapa? Karena ukuran dan bentuk wilahannya (batangan) menengah. Ukuran dan bentuk yang lebih besar dari saron disebut demung, sedangkan yang lebih kecil disebut peking. Dalam satu set (pangkon) gamelan baik itu gamelan Surakarta maupun Yogyakarta biasanya terdapat dua pasang saron dengan laras slendro dan pelog. Pada sebuah pertunjukan wayang atau karawitan seorang niyaga penabuh saron memegang dua buah saron slendro dan pelog. Bentuk saron Bagaimanakah bentuk saron? Secara umum, saron terdiri dari rancakan, wilahan, dan paku wilahan. Rancakan adalah kayu yang digunakan untuk menempatkan paku dan wilahan. Wilahan adalah batang perunggu, kuningan, atau besi yang jika dipukul bisa mengeluarkan bunyi nada. Saron gaya Yogyakarta dan Surakarta memiliki bentuk yang sedikit berbeda dalam urusan rancaknya, namun larasnya tida