Membuat template ID Card

Membuat template ID Card dengan Phoptoshop sebenarnya sangat mudah. Tool yang digunakan Rectangular Marquee Tool, Horizontal Type Tool (Teks) dan pewarnaan menggunakan Layer style. Selain itu, yang perlu dicatat adalah bahwa setiap kita akan mengolah sebuah obyek pastikan layer terseleksi.

Untuk langkah pertama kita membutuhkan kanvas baru ID Card dengan ukuran lebar 5,6 cm dan tinggi 8,6 cm. Ukuran tersebut adalah ukuran umum yang biasa digunakan, ini karena mengikuti berukuran plongnya.Aturlah Width : 5,6 cm, Height : 8,6 cm, Resolution : 300 pixel/inc, Color Mode : RGB, Background Contents : White.

Selanjutnya tekan OK, maka akan segera muncul kanvas baru dengan background warna putih, karena kita telah mensettingnya dengan warna tersebut.

Langkah berikutnya kita bisa mulai bekerja membuat template ID Card. Langkahnya bisa dimulai dari mana saja menurut kesukaan. Sebagai contoh, saya mulai dengan membuat header (bagian atas) dan footer (bagian bawah) kita menggunakan Rectangular Marquee Tool.

Cara menggunakannya tekan dan tahan mouse pada kanvas lalu tarik sebesar yang diinginkan. Setelah itu untuk mendapatkan layer sesuai yang diseleksi tekan Ctrl+J pada keyboard.

Langkah berikutnya kita mengambil foto untuk tanda pengenal ini, masukkan dalam sesuaikan ukurannya sehingga tampak pantas. Jika menginginkan fotonya menggunakan frame, kita bisa membuatnya menggunakan menu Layer Style > Stroke.

Pengolahan selanjutnya tergantung imajinasi si pembuat, tak ada aturan khusus untuk membuatnya. Namun jika pesanan tentunya harus mengikuti model yang diinginkan pemesan, mulai dari warna, logo dan sebagainya.

Langkah paling akhir tentunya kita membutuhkan output dengan pengaturan mirror/terbalik. karena nantinya hasil print akan dipasang terbalik, sehingga teks dan foto tanda pengenal ini akan berada di dalam bahan sejenis plastik pada kertas PVC.

Sebagai pembelajaran, berikut saya sediakan templatenya yang berformat PSD dan bisa di edit. Silahkan  diutak-utik bagi yang masih pemula.

DOWNLOAD PSD, File size : 1.72 MB
DOWNLOAD rar, File size : 778 KB

Video tutorial Membuat template ID Card

Selain template di atas berikut video tutorial membuat template ID Card, tentunya menggunakan Photoshop CS3. Namun tak tertutup kemungkinan, tutorial ini bisa dipraktekkan dengan Photoshop versi sebelum atau sesudahnya.


Semoga membantu.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Arti dan perbedaan lambang Koperasi Indonesia

Three yellow box

Notasi Ayak-ayakan Pamungkas Pelog Barang