Cara mengurutkan data excel 2007

Cara mengurutkan data excel 2007. Agar data terlihat rapi, anda harus mengurutkannya berdasarkan satu field tertentu. Pada positng ini akan diuraikan pengurutan data menggunakan lebih dari satu field. Sebagai contoh, field "MATA PELAJARAN" dan "NILAI", caranya sebagai berikut:


1. Blok tabel yang akan diurutkan.


2. Kemudian, pada baris menu, klik Home > pilih Sort & Filter di Group Editing, pilih menu Costum.


3. Akan muncul kotak dialog Sort. Pada opsi Sort by, pilih "MATA PELAJARAN" sebagai dasar pengurutan pertama.


4. Lanjutkan dengan pilihan Sort On = Value.


5. Di bagian Order, pilih A to Z untuk mengurutkan data dari kecil ke besar.


6. Untuk menambahkan dasar pengurutan berikutnya, klik Add Level. Lalu pilih "NILAI" sebagai dasar pengurutan berikutnya.


7. Lanjutkan dengan Order dan pilih Largest to Smallest untuk mengurutkan data dari besar ke kecil.


8. Setelah selesai, klik OK hingga diperoleh hasil yang anda inginkan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Arti dan perbedaan lambang Koperasi Indonesia

Three yellow box

Notasi Ayak-ayakan Pamungkas Pelog Barang