Cara memutar video 3gp yang miring

Cara memutar video 3gp yang miring. Memiliki handphone canggih dengan fitur bisa digunakan untuk mengambil video sangatlah menyenangkan. Banyak moment-moment penting dan kilat yang bisa di ambil tanpa harus menggunakan perangkat kamera besar. Ketika kita mengambil video tersebut sebenarnya dalam keadaan tegak, tetapi setelah disimpan ternyata hasilnya video miring, sehingga untuk menontonnya kita harus memutar handphonenya.

Mungkin tak menjadi soal jika memutarnya menggunakan hp, karena hp bisa diputar dengan mudah. Namun, ketika anda menyimpannya di komputer, tak mungkin bukan kita memiringkan monitornya? Tentu saja tak nyaman.

Nah, untuk itu sebaiknya video tersebut anda putar terlebih dahulu. Lalu bagaimana cara memutarnya? Jika sebuah gambar dengan mengklik kanan dan pilihan Rotate anda bisa memutarnya sesuai keinginan, tetapi untuk video pilihan tersebut tidak akan muncul.

Untuk memutar video 3gp yang diambil menggunakan hp kita membutuhkan sebuah sofware khusus. Banyak sekali sofware gratisan di sediakan di internet. Dan sekedar share, saya menggunakan Free Video Flip and Rotate. Sofware ini gratisan dan full version.

Free Video Flip and Rotate berukuran kurang lebih 19MB. Setelah anda mendownloadnya, silahkan instal. Begitu selesai diinstal, ada baiknya restart terlebih dahulu komputer agar instalan anda sempurna. Setelah itu anda siap menggunakannya.

Namun, menurut pengalaman saya video berformat 3gp tidak bisa diputar maka kita harus mengconvertnya terlebih dahulu. Di sini video saya rubah menjadi format AVI. Untuk merubahnya bisa menggunakan Total Video Conveter yang juga bisa anda dapatkan di internet dengan gratis juga.

Setelah format file video berubah menjadi avi, maka siap untuk diputar. Buka Free Video Flip and Rotate, pada Input File klik pada tombol untuk mengambil video yang diinginkan. Pada layar akan tampak 2 sisi gambar video, yaitu yang orisinil dan yang telah dimodifikasi. Setelah itu putar video menggunakan ikon gambar anak panah yang ada di bagian bawah.

Setelah video terputar klik Save Video. Tunggu beberapa saat hingga selesai. Setelah selesai silahkan melihat hasilnya dengan mengklik Show in folder, maka anda akan langsung di antar di mana hasilnya.

Bagaimana mudah bukan? Semoga membantu.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Arti dan perbedaan lambang Koperasi Indonesia

Three yellow box

Notasi Ayak-ayakan Pamungkas Pelog Barang